Aksi Polres Indramayu Bersihkan Puing-Puing, Pasca Bencana Angin Puting Beliung Menyapu 2 Desa

- 5 Januari 2024, 20:43 WIB
Kapolsek Juntinyuat, Indramayu Iptu Trio Tirtana memimpin langsung pengambilan dan pembersihan puing-puing yang berserakan pasak terjadinya angin puting beliung yang menyapu dua desa di Kecamatan Juntinyuat, Jumat (5/1/2024) sore.
Kapolsek Juntinyuat, Indramayu Iptu Trio Tirtana memimpin langsung pengambilan dan pembersihan puing-puing yang berserakan pasak terjadinya angin puting beliung yang menyapu dua desa di Kecamatan Juntinyuat, Jumat (5/1/2024) sore. /Foto/Ist/KC/

KABARCIREBON - Puluhan personil Polres Indramayu turun ke lapangan. Mereka melakukan pembersihan puing-puing yang berserakan pasca terjadinya bencana angin puting beliung yang menerjang desa Juntinyuat dan Desa Dadap di kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu.

"Ini kita lakukan dalam rangka mendukung pemulihan pasca bencana angin puting beliung di dua desa itu," ujar Kapolres Indramayu AKBP M Fahri Siregar didampingi Kasi Humas AKP Saefullah, Jumat (5/1/2024) sore.

Dikatakannya, pembersihan ini dilakukan tim dengan cara menyisir lokasi rumah yang ambruk, area sekitar rumah yang roboh, serta jalan-jalan dan gang di sekitar lokasi bencana. Bahkan tim juga memberikan bantuan pertolongan kepada warga yang membutuhkan.

Baca Juga: Gak Punya Modal, PT Dumib Tak Bisa Selesaikan Revitalisasi Pasar Junjang: Para Pedagang Minta ke Ranah Hukum

Kegiatan itu merupakan bentuk kepedulian dan upaya nyata Polres Indramayu dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.

"Kami berusaha memberikan pertolongan dan membersihkan puing-puing untuk memulihkan kondisi pasca bencana. Semoga saja dengan bantuan ini, masyarakat dapat segera kembali normal," ujarnya.

Perihal senada dikatakan Kasat Samapta Polres Indramayu AKP Rudi Suryadi didampingi Kapolsek Juntinyuat Iptu Trio Tirtana.

Baca Juga: Sabulagbentor: Ngadidik Anak Ulah Nyaah Dulang

Menurutnya, kehadiran Sat Samapta dalam kegiatan ini adalah untuk memberikan dukungan penuh kepada masyarakat yang membutuhkan.

Yang sebelumnya melakukan koordinasi dengan Polsek Juntinyuat untuk memberikan bantuan seefisien mungkin.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x