Tiga Tanggung Jawab Berat Harus Dilakukan Disporapar Kuningan

- 28 September 2023, 11:11 WIB
Kepala Disporapar Kuningan, Elon Carlan.
Kepala Disporapar Kuningan, Elon Carlan. /Emsul/KC/

KABARCIREBON - Ada tiga tanggungjawab sangat berat harus dilakukan oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan yang baru yakni; masalah kepemudaan, olahraga dan pengembangan kepariwisataan di Kuningan.

“Namun demikian, kita tidak boleh menyerah begitu saja melainkan harus berupaya semaksimal mungkin serta dukungan para pihak, terlebih dari pemerintah daerah,” ungkap Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kab. Kuningan, Elon Carlan, di SLB Taruna Mandiri Desa Sampora Kecamatan Cilimus, Rabu 27 September 2023.

Diharapkan dia, pertama ada beberapa kekosongan jabatan di SKPD tersebut untuk diisi oleh personil yang memiliki kompetensi, keberanian dan kemauan untuk berbuat lebih baju.

Baca Juga: Waduh, Rumah Ketua DPRD Kuningan Malah Disantroni Babi, Ini Kata Kapolsek Jalaksana

Misalnya kekosongan jabatan sekretaris dinas (Sekdis) dan kepala bidang (Kabid) harus diisi oleh orang yang mampu melakukan konsolidasi baik ke atas maupun ke bawah sehingga dalam pelaksanaannya akan berjalan dengan lancar.

Kalau bicara pendapatan asli daerah (PAD) tidak usah diceritakan lagi, tapi harus mencari peluang ke provinsi dan kementerian maupun sumber-seumber dana yang akan bisa dibawa ke Kuningan.

“Saya juga nanti akan melakukan dialog atau komunikasi dengan seluruh komponen pemuda yang ada di Kuningan, baik untuk mengatasi berbagai kekurangan maupun permasalahan.

Baca Juga: Dua Bulan Lagi Lengser, Bupati Kuningan akan Gelar Open Bidding Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

Saya ingin mendengar kritik maupun saran mereka (para pemuda) itu apa, tetapi tidak hanya mengkritik harus begini harus begitu. Boleh menyampaikan kritik, namun harus mencarikan jalan keluarnya juga,” ujar Carlan.

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x