Santri Majalengka Pamer Produk Makanan di Lapang GGM, Pemda Luncurkan Perda Pesantren

- 23 Oktober 2023, 09:58 WIB
Sejumlah santri tengah melakukan pawai dalam rangka Hari Santri Nasional di Lapang GGM Majalengka, Minggu 22 Oktober 2023
Sejumlah santri tengah melakukan pawai dalam rangka Hari Santri Nasional di Lapang GGM Majalengka, Minggu 22 Oktober 2023 /

KABARCIREBON - Pada Peringatan Hari Santri Nasional sejumlah pondok pesantren di Majalengka menggelar pameran kerajinan yang diproduksi sejumlah santri di pondoknya masing – masing. Kerajinan tersebut dipamerkan di Lapangan GGM Majalengka, Minggu 22 Oktober 2023.

Produk makanan yang diproduksi pondok pesantrennya di antaranya adalah makanan ringan dari Pondok Pesantren Al Madani Cikalong, Kecamatan Sukahaji di antaranya berupa roti, bolu, risol serta aneka kue lainnya.

Pesantren ini mengusung slogan “Ekonomi Protektif” yang semua kerajinannya diproduksi oleh santri untuk kepentingan para santri, dan kreatifitasnya bsia dikembangkan para santri selepas mesantren.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Pedagang Pempek yang Terkenal di Bekasi Timur, Silakan Coba Pempek Taher dan Pempek Arya

Bupati Majalengka Karna Sobahi tengah meninjau pameran produk UMKM  yang dibuat santri di pondok pesantrennya masing - masing, pada peringatan Hria Santri Nasional Minggu 22 Oktober 2023
Bupati Majalengka Karna Sobahi tengah meninjau pameran produk UMKM yang dibuat santri di pondok pesantrennya masing - masing, pada peringatan Hria Santri Nasional Minggu 22 Oktober 2023

Demikian juga dengan Pesantren Mansyaul Huda Mantiqoh Al Ghobiyah yang memproduksi konveksi ala para santri serta makanan ringan.

Bupati Majalengka disertai Kepala Kementrian Agama Kabupaten Majalengka, Agus Sutisna menyebutkan, semua santri memiliki andil besar dan berperan aktif untuk ikut berkontribusi dalam memajukan negeri. Terlebih dalam mewujudkan Kabupaten Majalengka yang Raharja.

"Mari kita bergandeng tangan, bersama-sama berjuang membangun kejayaan negeri ini dengan semangat jihad intelektual, khususnya untuk melakukan jihad melawan ketidakpahaman, kebodohan, dan ketertinggalan, dalam mendukung terwujudnya Indonesia Maju.” katanya.

Baca Juga: Akhir Oktober Bansos PKH Tahap 4 2023 Cair? Cek Segera di Sini Berapa Besaran Bantuan yang Diterima

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah